Staging CMS Boleh Belajar


Jalan Ninja buat Belajar Google Ads

Sebagai salah satu komponen dalam beriklan secara digital, Google Ads masih menjadi primadona untuk beriklan melalui search engine dan aplikasi-aplikasi yang tersedia di Google Play Store. Dengan adanya Android sebagai sistem operasi telepon genggam yang dimiliki oleh Google, jangkauan audiens Google Ads merupakan jangkauan yang luas dan beragam. 

Dahulu dikenal sebagai Google Adwords, Google telah menciptakan berbagai peluang beriklan yang menguntungkan para pengiklan karena tarif beriklan yang terjangkau dan terdapat feedback berupa leads yang bisa didekati kembali agar tertarik dengan produk pengiklan.  

Untuk itu, belajar Google Ads bagi calon digital marketer itu penting sekali, loh! Kini belajar Google Ads makin mudah dengan berbagai platform belajar yang bisa diakses secara online. Yuk simak jalan ninja buat belajar Google Ads. 

  1. Belajar melalui konten di Instagram 

BolehSquad tidak salah baca kok. Pertama kali belajar Google Ads bisa dimulai dari konten-konten ringan yang ada di Instagram loh. Dengan penjelasan yang ringan dan padat, kamu bisa belajar pelan-pelan dengan membaca konten selama 5 menit setiap harinya. 

Untuk akun instagram yang direkomendasikan untuk belajar Google Ads, ada akun @har.chung yang merupakan Google Ads enthusiast, dan jangan lupa akun @bolehbelajar.id yang lengkap membahas berbagai ads di digital marketing. 

  1. Belajar melalui Boleh Belajar 

Setelah belajar sedikit demi sedikit melalui konten yang ada di Instagram, Boleh Belajar menyediakan platform belajar Google Ads secara online baik video learning content, free trial course, hingga kelas bootcamp loh. 

Sebagai awalan buat kamu yang ingin mencoba belajar Google Ads, bisa mencoba kelas Google Ads untuk Pemula yang dibawakan oleh Kak Reza, salah satu expert Google Ads di Boleh Belajar. 

  1. Belajar melalui Google Digital Garage dan Grow with Google 

Google memiliki pelatihan gratis yang bisa diikuti oleh semua orang yang ingin memperdalam Google Ads loh. Google Digital Garage merupakan platform belajar daring mengenai dasar pemasaran digital. Biasanya materi Google Digital Garage berupa fitur-fitur Google yang mempermudah pencarian bisnis dan juga mengenal istilah-istilah dasar di digital marketing

Sedangkan Grow with Google merupakan kursus digital marketing Google yang bekerjasama dengan Coursera.